Guna mendukung era 4.0 yakni era dimana semua kegiatan akan berbasis
teknologi tanpa terkecuali kegiatan penyuluhan yang dilaksanakan oleh Penyuluh.
Untuk mendukung era 4.0 maka Pusat Pelatihan
dan Penyuluhan Perikanan (Puslatluh) melaksanakan
Pendidikan dan Latihan Cyber Extension pada
tanggal 10 sampai 12 Desember 2018 di Balai Diklat Aparatur Sukaman di
Kabupaten Subang Jawa Barat.
Pendidikan dan Latihan Cyber Extension ini diikuti oleh 100
Orang Penyuluh Perikanan yang berasal dari 9 Satminkal yang ada Indonesia.
BRPBAP3 Maros sendiri mengikuti sertakan penyuluh perikanan sebanyak 10 orang
yang terdiri dari 4 Orang Luhkan Sul-sel, 4 Orang luhkan Sultra dan 2 Orang
Luhkan Sultra
Dalam sambutan dan Arahannya sekaligus membuka Pendidikan
dan Latihan Cyber Extension Plt. Kepaa Balai Diklat Aparatur Sukamandi Bapak Raden Hernan
Mahardika S.STP. MM
yang mewakili Kepala Pusat Pelatihan dan Penyuluhan (Kapuslatluh) KKP
mengharapkan dengan adanya kegiatan ini Penyuluh Perikanan bisa menjadi
penyambung antara KKP dengan Pelaku Utama, dimana Penyuluh Perikanan
mengumpulkan materi-materi yang berada di Cyber Extension lalu kemudian
menyebarkan luaskan ke pelaku utama dan begitulah sebaliknya, kegiatan-kegiatan
yang berhasil di lapangan bisa disebarluaskan di cyber extension.
Sambutan dan Arahan Plt. Kepala Balai Diklat Aparatur Sukamandi
Acara pembukaan diakhiri dengan Foto bersama dengan Peserta
di Halaman depan Balai Diklat Aparatur Sukamandi.
Komentar
Posting Komentar